
Baubau, Inilahsultra.com- Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih Dr H AS Tamrin MH dan La Ode Ahmad Monianse selaku pasangan yang dikenal dengan sebutan Tampil Manis itu, rupanya perolehan suara pada Pilkada 27 Juni lalu tidak semua menang.
Ada beberapa wilayah Kelurahan di Kota Baubau tidak memenangkan pasangan Tampil Manis kala itu yang membuatnya kalah dari pasangan lain. Hal itu kini menjadi perhatian khusus dari keduanya.
Wali Kota terpilih AS Tamrin mengatakan bahwa nantinya akan ada evaluasi terhadap kinerja dari para Lurah di wilayah yang dimaksud.
“Kinerjanya kita akan evaluasi nanti. Karena saya dengar mereka (Lurah) dijanjikan oleh kubu lain akan diangkat menjadi camat. Bayangkan, dia lompat dari Lurah langsung Camat, tapi nanti saya pastikan dulu apakah itu hoax atau bukan,” ujarnya.
Bukan hanya Lurah, AS Tamrin juga memastikan akan melakukan perombakan kabinet kerja birokrasi Tampil Mesra ke Tampil Manis. Sejumlah nama pun sudah disiapkan.
“Tetap akan ada nama baru. Karena informasinya juga sama bahwa ada beberapa pejabat dijanjikan oleh kubu lain,” pungkasnya.
Reporter: Muhammad Yasir
Editor: Din