
Buranga, Inilahsultra.com-“Mencari Pemimpin Ideal Kabupaten Buton Utara (Butur)”, itu lah tema yang diangkat Komunitas Pemuda Butur (Kopi Butur) dalam dialog kepemudaan yang dilaksanakan, Jum’at malam, 30 Agustus 2019 di salah satu Warkop di daerah setempat.
Salah satu Dewan Pendiri Kopi Butur, Layosibana Akhirun mengatakan, dialog pemuda Kopi Butur bertema “Mencari Pemimpin Ideal Kabupaten Buton Utara” bertujuan untuk membuka ruang diskusi yang sehat di Butur, serta mempertemukan berbagai tanggapan dan opini masyarakat menjelang Pilkada 2020.
“Tak kalah pentingnya diskusi itu bisa mengurai beberapa permasalahan yang ada. Nantinya menjadi rekomendasi dari Kopi Butur untuk diteruskan ke pihak terkait. Salah satu contohnya keluhan PMI yang membutuhkan bank darah, ini urgent untuk disikapi,” kata Layosibana Akhirun yang juga sebagai penggiat di Suropati Syndicate Jakarta.
Dewan Pendiri Kopi Butur lainnya, Rizkia Milida menerangkan, dialog yang digelar itu bukanlah pertemuan untuk mencapai satu kesimpulan bersama. Sebab sejak melangkahkan kakinya dari rumah untuk menghadiri dialog tersebut, masing-masing orang pasti sudah punya pilihan dalam menentukan siapa pemimpin Ideal yang layak memimpin Butur.
Banyak yang bertanya, sambung dia mengapa temanya harus “Mencari Pemimpin Ideal ?. Bukankah pemimpin ideal tersebut tidak pernah ada?.
“Ya, memang benar. Konsep pemimpin ideal masing-masing akan berbeda tiap kepala. Ideal menurut si A, belum tentu ideal menurut si C. Namun bukan berarti pemimpin ideal itu tidak akan pernah ada,” imbuhnya.
Dalam dialog tersebut beberapa tokoh pemuda ikut dihadirkan. Sebut saja, Abdul Salam Sahadia sebagai Wakil Ketua DPRD Butur, Muliadin Salenda Ketua Karang Taruna Butur, Agus Pria Budiana (Presidium Kahmi Butur), Mazlin mewakili LIRA.
Kemudian, ada Jafaruddin yang merupakan Ketua Kwarcab Pramuka Butur, Khaidar Maruf PMI Butur, Terez perwakilan Gempur, Pustaka Butur Nurlim, Junaidin Samara perwakilan KNPI Butur, Rizkia Milida Dewan Pendiri Kopi Butur.
Direktur Bank Sultra Cabang Ereke, Taufiq Akbar ikut hadir. Ada pula Ketua DPD PDIP Butur Muh Afif Darvin. Dialog ini sendiri di pandu Hasrudin Jaya.
Editor : Aso




