Kasus Corona di Kota Kendari Meningkat karena Kurangnya Kesadaran Masyarakat

Data kasus virus corona di Kota Kendari. (Istimewa)

Kendari, Inilahsultra.com – Kasus terkonfirmasi positif virus corona di Kota Kendari secara keseluruhan kini mencapai angka 581 orang.

Berdasarkan data Gugus Tugas Covid-19 Kota Kendari pada hari ini, Sabtu 29 Agustus 2020, total kasus positif sebanyak 581 orang dengan rincian pasien positif masih dalam perawatan isolasi atau karantina di rumah sakit sebanyak 288 orang.

Sementara pasien selesai perawatan yang dinyatakan sembuh sebanyak 283 orang dan pasien yang meninggal tetap 10 orang.

-Advertisement-

Kemudian, kontak erat sampai saat ini total keseluruhan sebanyak 1.731 orang, selesai pemantauan 976 orang dan masih dalam pemantauan sebanyak 755 orang. Untuk suspek sebanyak 222 orang, selesai suspek 211 orang dan masih dalam pengawasan 11 orang.

Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Covid-19 Kota Kendari, dr. Alghazali Amirullah mengatakan, setiap hari kasus virus corona di Kota Kendari terus bertambah, karena kurangnya kesadaran masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan.

“Kita minta kesadaran masyarakat dan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker, jaga jarak, dan cuci tangan pakai sabun sehari-hari pada saat beraktivitas,” tutupnya.

Penulis : Haerun

Facebook Comments