Satu Orang Pegawai Disdukcapil Positif Covid, Pelayanan Kantor Tutup Sementara

Satu pegawai Covid, kantor Disdukcapil Kendari ditutup sementara. (Haerun)

Kendari, Inilahsultra.com – Salah seorang pegawai Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Kendari terkonfirmasi positif Covid-19, sehingga pelayanan kantor ditutup sementara.

“Iya. ada yang positif laki-laki,” kata Sekretaris Disdukcapil Kota Kendari Zulkarnain saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya, Senin 21 September 2020.

Saat ini, kata Sulkarnain, seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Disdukcapil Kota Kendari sedang melakukan Rapid Test untuk mengetahui jika terjadi penularan, karena yang bersangkutan sempat bertugas di bagian pelayanan.

-Advertisement-

“Kami di rapid test semua dan akan dilihat hasil labnya, jika realtif akan diswab,” katanya.

Sulkarnain mengaku, pegawai yang terkonfirmasi positif sering membantu pelayanan di kantor terutama dalam sosialisasi aplikasi jari.

“Dia sering membantu pelayanan, karena beberapa hari ini kami kekurangan tenaga dan kita lagi sosialisasi aplikasi jari jadi sering juga kedepan,” ungkapnya.

Penulis : Haerun

Facebook Comments