
Kendari, Inilahsultra.com – La Damai (60), dikabarkan hilang di hutan yang terletak di Desa Waondo Wolio, Kecamatan Kapontori Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra).
Warga Kapuntori itu pergi ke hutan untuk mencari kayu yang akan digunakan untuk penyangga tanaman tomatnya, Sabtu, 21 November 2020. Namun, sejak kepergiannya, korban tak kunjung pulang ke rumahnya.
Kepala Kantor Basarnas Kendari, Aris Sofingi mengatakan, SAR Kendari menerima informasi Jumat, 27 November 2020. Informasi tersebut diperoleh dari Kapolsek Kapontori, AKP La Ajima. Kapolsek melaporkan tentang kondisi membahayakan manusia yaitu satu orang hilang di hutan.
“Pihak keluarga dan warga setempat sudah perusaha mencarinya, namun korban tidak ditemukan,” jelas Aris Sofingi.
Sehingga, sambung Aris, keluarga korban melaporkan ke Polsek Kapontori dan langsung ditindak lanjuti dengan melakukan pencarian bersama pihak keluarga. Pencarian dilakukan hingga hari ini dan hasilnya nihil.
“Berdasarkan laporan itu, sekira pukul 15.00 WITa, tim Rescue Pos SAR Baubau diberangkatkan menuju LKK untuk melakukan pencarian terhadap korban. Jarak yang ditempuh dari Pos SAR Baubau ke LKK sekitar 77,8 Kilometer,” tutur Aris Sofingi.
Pencarian terhadap korban melibatkan unsur Rescuer Pos SAR Baubau, Polsek Kapontori, Anggota Mapatek Unidayan, masyarakat sekitar dan keluarga korban.
Penulis : Onno