Menkop UKM Dijadwalkan Kunjungi Buteng

Pj Bupati Buteng Muhammad Yusup (Foto: Istimewa)
Bacakan

Labungkari, Inilahsultra.com– Penjabat (Pj) Bupati Buton Tengah (Buteng) Muhammad Yusup terus berkomitmen mengembangkan UMKM di negeri seribu goa tersebut.

Menteri Koperasi dan UKM kini tertarik dengan pemaparan Pj Bupati Muhammad Yusup tentang koperasi dan UMKM hingga pariwisata. Olehnya itu, Menteri Koperasi dan UKM dijadwalkan akan mengunjungi Buteng.

“Beliau tertarik dengan melihat ataupun mendengarkan yang saya jelaskan tentang Buteng khususnya mengenai UMKM, koperasi dan pariwisata. Pak Menteri akan datang tanggal 25 Agustus 2022,” tutur Pj Bupati Buteng Muhammad Yusup.

-Advertisement-

Olehnya itu, kata dia, pihaknya bersama Pemda Buteng harus bersiap diri memamerkan atau pun memperlihatkan produk-produk UMKM, koperasi dan pariwisata selama kunjungan Menkop UKM nanti.

“Kita akan bekersama dengan Pemprov Sultra untuk melakukan pameran UMKM se Sultra yang dipusatkan di Buteng. Rencananya lokasi pameran akan kita pusatkan di Lombe atau di Lakudo,” katanya.

Pameran UMKM se Sultra itu nantinya dirangkaikan juga dengan kedatangan Mendagri yang dijadwalkan akan datang pada 9 September 2022.

“Mendagri berkunjung untuk melihat bagaimana kesiapan Pemda, utamanya dalam mengembangkan Dekranasda dan bagaimana kegiatan-kegiatan PKK terkait dengan Stunting dan Covid-19,” tandasnya.

Reporter: Muhammad Yasir

Facebook Comments