
Buranga, Inilahsultra.com – Upaya Satgas TMMD ke 117 Kodim 1429/Butur membenahi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) terus dilakukan.
Kali ini, rumah milik Bapak Amiruddin (37) menjadi sasaran bedah rumah yang terletak di Desa Lapandewa Kecamatan Kulisusu Barat Kabupaten Buton Utara (Butur).
Sejak Sabtu 15 Juli 2023, rumah Bapak Amiruddin mulai dikerjakan.
Dandim 1429/Butur Letkol Kav. Khomarudin S.T menjelaskan, rehabilitasi RTLH merupakan salah satu upaya Satgas TMMD untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan menyediakan pelayanan perumahan yang layak huni. Sehingga kedepan mereka bisa hidup lebih sejahtera.
“Kami juga memberikan apresiasi atas antusias masyarakat yang peduli untuk bersama-sama bahu-membahu membantu kelancaran pelaksanaan kegiatan RTLH,” kata Khomarudin.
Semangat gotong royong yang ditunjukkan masyarakat, lanjut Khomarudin, menjadi semangat dan kekuatan bagi anggota Satgas TMMD untuk bekerja lebih maksimal dalam proses penyelesaian setiap sasaran sehingga dapat tercapai maksimal serta tepat waktu.
Khomarudin berharap, semangat kebersamaan terus ditingkatkan mengingat dalam kegiatan TMMD tercapainya hasil pelaksanaan adalah ketika kebersamaan baik antar personel Satgas maupun masyarakat sekitar terjaga dengan baik.
Sementara, Bapak Amiruddin mengaku sangat senang dan terharu mendapatkan bantuan rehabilitasi rumah. Pasalnya, rumah yang selama ini tidak layak huni, nantinya bisa ditempati dengan nyaman setelah direnovasi. (IS)