Polisi Pastikan Korban Gantung Diri di Pohon Nangka Bukan Dibunuh

Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara penemuan mayat pemuda gantung diri di Kelurahan Saragi Kecamatan Pasarwajo Kabupaten Buton, Kamis 13 Desember 2018.

Pasarwajo, Inilahsultra.com – Aparat Polres Buton memastikan korban gantung diri di Kelurahan Saragi Kecamatan Pasarwajo Kabupaten Buton, Kamis 13 Desember 2018,murni bunuh diri, bukan pembunuhan.

Kasat Reskrim Polres Buton Iptu Najamudin mengatakan, korban bernama La Yudi alias La Ompa (20 ). Korban gantung diri diduga akibat persoalan asmara. Pasalnya, dari penyelidikan polisi, sebelum kejadian korban sempat bersama rekan wanitanya.

“Dia meninggal gantung diri bukan dibunuh,” ungkap mantan Kapolsek Batauga ini.

-Advertisement-

Dia menjelaskan, korban diduga gantung diri sejak pagi hari, Kamis 13 Desember 2018. Namun korban baru ditemukan sekitar jam 12.30 Wita di Lingkungan Saragi II Kelurahan Saragi Kecamatan Pasarwajo Kabupaten Buton, tepatnya di perkebunan warga.

Saay dilakukan visum, di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Buton, jari tangan korban telah kaku dan tidak bisa diluruskan, ditemukan bekas lilitan tali pada leher, dan lidah keluar.

“Pada kemaluan korban terdapat bercak sperma yang sudah mengering. Ini membuktikan korban bunuh diri,” ujarnya.

Reporter: Waode Yeni Wahdania

Facebook Comments