Pilkades Serentak Semakin Dekat, Bupati Butur Warning Pejabat

Buranga, Inilahsultra.com- Bupati Buton Utara (Butur) Abu Hasan mewarning seluruh pejabat agar tidak ikut campur memenangkan salah satu calon kepala desa dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak yang akan digelar pada 7 Mei 2017 mendatang.

Sikap tegas itu disampaikan ketika memimpin rapat persiapa  Pilkades serentak di Aula Kantor Bupati Butur, Senin, 10 April 2017.

“Saya harap para pejabat untuk netral pada Pilkades nanti,” tegasnya.

-Advertisement-

Abu Hasan berharap partisipasi warga untuk memilih dalam Pilkades ditingkatkan. Pasalnya, banyak keluhan masyarakat yang merasa jenuh dengan proses Pemilu.
“Menurut mereka, selama mengikuti dari pemilu ke pemilu, dimulai dari Pilgub, Pilkada, Pilcaleg sampai dengan Pikades sama sekali tidak merasakan perbedaan manfaat,” ujarnya.

Bukan hanya itu, Abu Hasan juga meminta kepada seluruh elemen yang terlibat dalam Pilkades agar selalu memberikan laporan tertulis dalam setiap tahapan. Pasalnya, pelaksanaan Pilkades sudah semakin dekat.

“Sekarang sudah masuk pada fase puncak, seyogyanya seluruh kebutuhan pilkades telah rampung,” ujarnya

“Sejumlah informasi yang ada, terkait dinamika masyarakat desa menjelang pilkades agar dibuat laporan secara tertulis. Karena ini agenda besar dan bersejarah Buton Utara sebagai Kabupaten yang melaksanakan Pilkades secara serentak,” tambahnya.

Reporter: Rido

Editor: Jumaddin Arif

Facebook Comments