SMPN Satap Wakaokili Buton Terancam Dibekukan

La Renda


Pasarwajo, Inilahsultra.com – SMPN Satu Atap (Satap) Wakaokili Kabupaten Buton terancam dibekukan. Penolakan masyarakat terhadap kepala sekolah dengan cara menarik para siswa yang sedang melakukan proses belajar mengajar menjadi alasan.

Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Buton La Renda mengaku pihaknya sedang melakukan kroscek. Kepala sekolah yang bersangkutan juga diminta untuk melakukan pendekatan dengan masyarakat setempat. Namun hasilnya masih nihil.

-Advertisement-

“Dari dinas tinggal dua pilihan membekukan sekolah atau mengganti kepala sekolah,” ujarnya.

Menurut La Renda, proses penentuan siapa yang akan menjadi kepala sekolah sepenuhnya menjadi kewenangan pemerintah. Masyarakat tidak boleh melakukan intervensi.

Makanya, dia meminta masyarakat menerima kasek yang baru dilantik.

La Renda menambahkan, nama Musida yang diusulkan masyarakat sudah diterima. Namun yang bersangkutan tidak pernah mengusulkan ke dinas pendidikan.

Sementara Plt Bupati Buton La Bakry mengatakan, persoalan SMPN Satap Wakaokili sudah dijelaskan kepada kepala desa agar bersabar. Saat ini pemerintah belum bisa berbuat banyak karena proses belajar mengajar akan terganggu.

“Yang rugi adalah anak-anak, jangan karena orang tua anak-anak yang dirugikan,” cetusnya.

La Bakry mengimbau agar seluruh siswa tetap belajar seperti biasa.

“Kita akan melakukan evaluasi. Kalau tidak belajar yang rugi anak-anak. Padahal hanya kepentingan orang tua. Jangan libatkan mereka karena pendidikan hak anak-anak,” tuturnya.

Reporter: Nia
Editor: Herianto

Facebook Comments