
Kendari, Inilahsultra.com – Gugus Tugas Covid-19 Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali melaporkan tambahan enam kasus baru pada hari ini, Kamis 30 Juli 2020.
Enam kasus baru ini berasal dari Baubau 1 orang, Kota Kendari 1 orang, Muna 3 orang dan Konawe Selatan 1 orang.
“Total kasus positif Covid-19 Sultra berjumlah 782 kasus,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sultra La Ode Rabiul Awal.
Selain tambahan kasus baru, gugus tugas juga melaporkan adanya penambahan kasus sembuh sebanyak sembilan orang.
Terdiri dari Kota Kendari 4 orang, Konawe Selatan 1 orang Muna Barat 2 orang dan Kolaka 2 orang.
“Sehingga total pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 464 orang,” tambahnya.
Saat ini, total pasien positif yang masih menjalani perawatan dan isolasi sebanyak 305 orang dan pasien meninggal tetap 13 kasus.
Sementara kasus orang tanpa gejala (OTG) terjadi penambahan 19 kasus, sehingga total OTG berjumlah 894 kasus.
Kasus orang dalam pemantauan (ODP) terjadi pengurangan 3 kasus, sehingga total ODP sebanyak 66 kasus.
Kasus pasien dalam pengawasan (PDP) terjadi penambahan 2 kasus, sehingga total PDP berjumlah 20 kasus.
Penulis : Haerun