Pemerintahan Tampil Manis Sisa Setahun, Monianse Optimis Tuntaskan Visi Misi

Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse saat memaparkan keberhasilan empat tahun pemerintahan Tampil Manis.
Bacakan

Baubau, Inilahsultra.com- Ekspos keberhasilan empat tahun Pemerintahan Tampil Manis menjadi salah satu rangkaian peringatan Hari Jadi Baubau ke 481 tahun dan HUT Kota Baubau ke 21 sebagai Daerah Otonom (Haroana Baubau).

Ekspos keberhasilan empat tahun pemerintahan Tampil Manis di kota pemilik benteng terluas di dunia ini berlangsung disalah satu gedung di Kota Baubau, Kamis 13 Oktober 2022.

Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse menuturkan, dari sejarah pemerintahan dan pembangunan Kota Baubau sejak terbentuk, bisa dipetik pembelajaran bahwa setiap generasi kepemimpinan memiliki warna dan dinamika tersendiri sesuai era dan zaman.

-Advertisement-

Namun dalam beberapa periode pemerintahan Baubau sebagai daerah otonom, disatukan oleh panduan yang jelas yakni Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Baubau 2005-2025 dan kepemimpinan Tampil Manis 2018-2023 berada pada periode lima tahunan keempat yang merupakan periode terakhir RPJPD Kota Baubau.

“Dalam empat tahun pemerintahan Tampil Manis, Baubau telah mencapai banyak kemajuan,” tuturnya.

Kendati demikian, orang nomor satu di Kota Baubau ini tidak menampik bahwa masih ada beberapa indikator dibawah target RPJMD 2018-2023. Indikator itulah yang akan dituntaskan pada tahun 2022 dan disisa pemerintahan 2023 mendatang.

“Insya Allah dari satu tahun yang tersisa ini, atas kerja keras dan dukungan semua pihak termasuk dari jajaran OPD, kita akan upayakan mencapai targetnya,” ujarnya.

Monianse mengatakan, pencapaian 100 persen sebuah visi misi adalah hal yang ideal. Namun, pemerintahan Tampil Manis akan terus berupaya untuk mendekati angka 100 persen tersebut.

“Kita baru sekitar satu tahun lebih dilantik pada September 2018 dan Desember 2019 atau Januari 2020 kita langsung dilanda pandemi. Sehingga ini semua sangat berpengaruh pada energi untuk bisa mencapai semua itu, tapi kami masih tetap optimis dengan semangat kebersamaan yang kita bangun. Insya Allah target-target itu kita bisa capai demi mewujudkan Baubau yang Maju, Sejahtera dan Berbudaya,” tandasnya.

Reporter: Muhammad Yasir

Facebook Comments