Demo soal Wakil Wali Kota Kendari Berlangsung Ricuh

Demo berlangsung ricuh di Kantor Wali Kota Kendari.

Kendari, Inilahsultra.com – Ribuan massa aksi yang tergabung dalam Forum Rakyat Peduli Demokrasi (FRPD) Kota Kendari melakukan demonstrasi di Kantor Wali Kota Kendari untuk mempertanyakan proses pemilihan Wakil Wali Kota Kendari.

Sebelum memasuki halaman Kantor wali kota, massa aksi ditahan oleh Satpol PP Kota Kendari di pintu masuk kantor. Namun, massa aksi tetap memaksa.

Akibatnya, suasana demontrasi sempat memanas. Massa aksi saling dorong bahkan nyaris ada adu fisik dengan Satpol PP.

-Advertisement-

Namun, jajaran Polres Kendari yang dipimpin langsung Kapolres Kendari Jemi Junaidi berhasil meredam suasana.

Setelah berhasil memasuki Kantor Wali Kota massa aksi kembali memaksa masuk dalam dalam ruangan Wali Kota untuk menemui Sulkarnain. Hal ini kembali membuat suasana memanas.

Sembari meneriakan takbir, massa aksi menyebut nama Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir untuk turun menemui mereka.

Tak hanya massa aksi, mobil tronton sebagai tempat sound sistem ikut diparkir di halaman kantor wali kota.

“Tolong saudara-saudaraku untuk jangan membuat suasana yang tidak diinginkan. Kami di sini untuk mengawal aksi saudara-saudara untuk menyampaikan aspirasi,” kata Jemi Junaidi saat meredam massa aksi.

Kapolres pun memberikan jaminan bahwa massa akan ditemui Wali Kota Kendari perihal membicarakan tuntutan mereka.

“Saudara-saudaraku, informasi saya dapat bahwa Wali Kota Kendari akan menemui kalian dan saat ini lagi dalam perjalanan menuju Kantor Wali Kota dari lapangan Benu-benua. Kalian sabar dulu,” tutupnya.

Sampai berita ini dinaikan, saat ini sedang dilakukan pertemuan antara perwakilan massa dan Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir yang difasilitiasi Kapolres Kendari Jemi Junaidi di ruang rapat Wali Kota Kendari.

Penulis : Haerun

Facebook Comments