
Kendari, Inilahsultra.com – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) H Ali Mazi mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tenang dan menahan diri agar tidak terprovokasi dengan berita-berita tidak benar atau hoax.
“Kita harus bersama-sama menjaga dan menciptakan ketertiban, kedamaian, dan ketentramam masyarakat di Sultra,” jelas dalam rilis Dinas Kominfo Sultra.

Kemudian, Ali Mazi atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra mengimbau agar seluruh mahasiswa menggelar aksi dengan damai, tidak melakukan anarkisme, dan bermitra dengan aparat dalam menjaga ketertiban dan keamanan bersama.
“Ali Mazi juga selaku Gubernur Sultra bersama pemerintah provinsi mengucapkan turut berduka cita atas korban yang meninggal saat demo yang terjadi saat ini,” ungkapnya.

Gubernur juga mengajak seluruh masyarakat Sultra untuk melakukan aksi damai agar kejadian hari ini tidak terulang dan tidak lagi memakan korban.
Penulis : Haerun